Note: Website ini dalam masa maintenance, jadi mohon maaf apabila ada ketidakteraturan format tulisan atau gambar yang tidak muncul. Kami sedang memperbaikinya segera. Terima kasih!

Cara Menghilangkan Noda Hitam Bekas Jerawat dengan Tomat

Cara menghilangkan noda hitam secara alami menggunakan buah tomat - Setiap masalah yang terjadi pada kulit wajah pasti akan selalu mengganggu penampilan. Seperti jerawat, komedo, kulit kusam, dan bintik hitam. Apalagi bagi wanita, karena itulah berbagai perawatan selalu dilakukan, baik itu di salon-salon atau klinik kecantikan, maupun melakukan perawatan sendiri dirumah.


cara menghilangkan noda hitam dengan tomatSalah satu diantara berbagai masalah kulit yang akan kita bahas kali ini adalah noda atau bintik hitam, yang secara alami dapat diatasi dengan memanfaatkan tomat. Seperti dilansir dari stylecraze.com, tomat yang merupakan salah satu bahan alami, dapat dimanfaatkan untuk mengatasi masalah bintik hitam di.wajah dan membuatnya lebih cerah dan bersih. Kandungan vitamin A dan C dalam buah inilah yang berkhasiat untuk memelihara kecantikan kulit.


Anda bisa melakukan perawatan wajah sendiri dengan membuatnya sebagai masker wajah. Cara membuatnya sangat mudah, Anda hanya perlu menyiapkan bahan sederhana berikut:


Bahan:




  • 1 buah tomat

  • 2 sdm yogurt


Cara membuat dan pengaplikasiannya:




  • Haluskan buah tomat dan campurkan dengan 2 sdm yogurt yang telah disiapkan.

  • Aduk-aduk kedua bahan secara merata, dan diamkan beberapa saat. Masker siap digunakan.

  • Cara pengaplikasiannya, oleskan masker tomat ke kulit wajah Anda secara merata.

  • Biarkan masker mengering atau sekitar 30 menit.

  • Kemudian bilas menggunakan air hangat.


Lakukan perawatan ini secara rutin minimal dua hari sekali agar hasilnya maksimal. Maka kulit halus, cerah dan bebas bintik hitam akan Anda miliki. Selain dapat mengatasi bintik hitam, masker tomat juga dapat digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat dan kulit kusam dapat kembali cerah denganmasker ini.


Bagaimana, mudah kan cara membuatnya? Selamat mencoba tips cara menghilangkan noda hitam secara tradisional memakai tomat tersebut ya. Mohon maaf seumpama ada kesalahan, terima kasih sudah membaca dan semoga bermanfaat :-D :-D :-D


(Baca Juga: Cara Menggunakan Tea Tree Oil Body Shop untuk Menghilangkan Jerawat )

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel